Referensi Hal Bermanfaat Untuk Pembaca

Cara Mengatasi Diare Pada Anak Atau Bayi

Susanti Blog - Diare menjadi salah satu penyakit yang ditakuti para orang tua. Pasalnya penyakit diare termasuk 10 penyakit paling mematikan di dunia ini. Para orang tua harus tau cara menangani penyakit ini agar anak bisa kembali ceria kembali untuk bermain bersama teman temannya.

Cara Mengatasi Diare Pada Anak Atau Bayi


Penyakit diare biasanya bertahan hingga 1 minggu tergantung daya tahan tubuh seseorang yang terjangkit penyakit ini. Meskipun penyakit ini dapat sembuh dengan berjalannya waktu tapi disarankan untuk segera ke dokter untuk konsultasi dengan ahli.

Ada beberapa cara mengatasi diare pada anak diantaranya adalah :

1. Memberikan Cairan Oralit
2. Banyak Mengkonsumsi Air Putih
3. Makan Makanan Bergizi

Apa saja manfaat dari ketiga cara diatas ? Saya akan mencoba menjelaskan satu persatu.

Memberikan Cairan Oralit


Apa itu oralit ? Oralit itu adalah cairan larutan air dan garam untuk mengatasi penyakit diare yang sangat berbahaya pada anak anak. Untuk pembuatan oralit sebaiknya mengikuti cara dibawah ini:

  • Tuangkan air satu liter

  • Masukkan 6 sendok teh gula

  • Setelah itu masukan 1 sendok teh garam

Itulah formula yang digunakan dalam membuat cairan oralit. Pastikan gelas yang digunakan bersih dan steril ya. Selamat memcoba.

Banyak Mengkonsumsi Cairan


Tetap perbanyak konsumsi cairan walaupun terkadang muntah ya. Untuk bayi sebaiknya bunda berikan ASI secara rutin untuk menjaga kondisi anak dan bayi. Cairan dapat mengatasi dehidrasi, karena jika orang sudah terkena dehidrasi akan malas melakukan apapun, lemas dan kemungkinan untuk sembuh sangat kecil.

Para orang tua biasanya kesulitan pada anak yang susah minum, padahal sangat penting untuk menahan cairan tubuh tetap terjaga. Solusinya berikan cairan yang disukai anak misalnya teh manis atau lainnya.

Makan Makanan Bergizi


Pada orang diare sebaiknya diberikan makan yang tidak terlalu banyak yang paling penting mencukupi gizinya. Hindari makanan pedas dan berlemak tinggi karena sangat kurang baik untuk tubuh apalagi dalam kondisi drop seperti sakit diare.

Untuk makan seperti biasa saja sesuai jadwalnya, jika masih bayi bunda dapat terus memberikan secara rutin ASI untuk bayi yang terkena diare. Bunda juga harus menahan diri dari makanan pedas, berlemak tinggi ya.

Demikianlah cara mengatasi diare pada anak. Biasakan hidup bersih dan terapkan juga pada anak-anak. Catatan penting, jika ingin makan sebaiknya orang tua memberikan pengetahuan akan bahayanya kuman dan suruhlah anak untuk cuci tangan terlebih dahulu. Biasakan anak mencuci tangan dengan sabun yang sudah teruji dan ampuh membasmi kuman dari Lifebuoy.



0 komentar:

Posting Komentar