Referensi Hal Bermanfaat Untuk Pembaca

Tips Untuk Solo Traveler Yang Ingin Berwisata Ke Singapura

Susanti Blog - Jika ini adalah pertama kalinya anda berwisata ke luar negeri, ada baiknya Anda melakukan riset terlebih dahulu mengenai hal-hal apa saja yang perlu dan wajib anda ketahui di negara tujuan. Hal ini bertujuan agar liburan anda lebih lancar, menyenangkan dan tidak melanggar aturan, terlebih jika anda berniat untuk melakukan solo traveling. Sebagai permulaan, banyak travellers pemula yang memulai solo traveling ke Singapura. Berikut rangkum informasi yang sekiranya bisa menjadi gambaran mengenai hal-hal apa saja yang harus Anda ketahui sebelum berlibur ke Singapura.

Tips Untuk Solo Traveler Yang Ingin Berwisata Ke Singapura

Iklim Di Singapura

Perlu Anda ketahui, bahwa negara-negara yang berada di kawasan Asia Tenggara seperti Singapura, memiliki iklim cuaca yang mirip dengan Jakarta. Kisaran suhu di Singapura sekitar 27 hingga 31 derajat celcius, untuk itu sebaiknya anda memakai pakaian yang mudah menyerap keringat, seperti pakaian yang terbuat dari katun. Akan tetapi, jika anda berniat untuk melakukan lebih banyak aktivitas seperti berbelanja di dalam mall, ada baiknya gunakan pakaian yang sedikit lebih tebal, karena suhu AC di dalam mall cukup dingin. Curah hujan di Singapura pun cukup tinggi, untuk jaga-jaga, bawalah sepatu atau sandal yang nyaman dan anti slip, agar Anda masih tetap merasa nyaman walaupun sepatu anda basah.

Tempat-tempat Untuk Membeli Souvenir Murah

Sebagai negara yang multi etnis, Singapura dihuni oleh masyarakat dari berbagai macam negara. Oleh karenanya, souvenir yang dijual disini pun memiliki beragam jenis.

  1. Chinatown: Menjajakan souvenir khas negeri bambu, mulai dari gantungan kunci, mug, T-shirt, kerajinan tangan seperti manik-manik cina, tas, sepatu, kipas, hiasan rumah antik cina, syal sutra, dll

  2. Little India: Menjajakan berbagai rempah-rempah asli India, perhiasan dan kain.

  3. Museum Singapura: menyediakan hadiah dan suvenir unik khas Singapura

  4. Kafe SPFG Butik: Menjajakan camilan lokal

Berkeliling Kota Menggunakan Transportasi Umum

Singapura terkenal dengan transportasi publiknya yang bersih, terjangkau, nyaman dan aman. Untuk berkeliling Singapura, anda bisa memakai transportasi publik seperti bus dan MRT yang datang tepat waktu sesuai jadwal, dan untuk taksi, dikenakan sistem argo.

Budget Sekali Makan di Singapore

Budget untuk sekali makan di Singapura bisa sangat bervariasi, tergantung anda dalam pintar-pintar memilih jenis makanan dan lokasinya. Selain restauran, terdapat Foodcourt dan Hawker Centre yang banyak tersedia di semua tempat wisata. Untuk menghemat budget, anda bisa makan di Hawker Centre (sekitar $3/sekali makan) Jika budget anda lebih, anda bisa memilih foodcourt atau restoran

Kebersihan Kuliner Di Hawker Centre Dan Food Court

Singapura memiliki standar tinggi mengenai tingkat kebersihan, semua tempat makanan diharuskan untuk menampilkan sertifikat kesehatan yang dikeluarkan oleh otoritas kesehatan, penilaian mulai dari A (yang terbaik) hingga D.

Harga Air Mineral di Singapura

Banyak turis yang masih merasa enggan jika harus minum langsung dari keran, padahal pemerintah Singapura sudah menjamin air tersebut lebih bersih daripada air mineral botolan. Jika Anda tidak terbiasa, anda bisa beli air mineral di supermarket, harganya berkisar antara $0.7 hingga $2 untuk botol ukuran kecil.

Menghadapi Petugas Imigrasi

Bagi anda yang baru bepergian untuk pertama kali, terkadang ada rasa grogi seperti takut salah bicara saat ditanya oleh petugas imigrasi. Triknya hanya satu, tetap tenang sewaktu ditanya oleh petugas, jika anda sama sekali tidak mengerti, jawablah dengan sopan “Sorry, I don’t understand”. Jika Anda tidak bisa berbahasa Inggris, biasanya mereka akan mengerti dan tidak akan mempersulit.

Mengenai Visa Dan Fiskal Di Singapura

Bagi anda yang memegang paspor Indonesia, anda tidak memerlukan visa selama berkunjung ke Singapura, dengan jangka waktu kunjungan paling lama 30 hari. Saat ini, biaya fiskal pun sudah dihapuskan untuk perjalanan ke luar negeri.

Cara Menggunakan Toilet di Singapura

Hampir semua toilet di Singapura menggunakan toilet duduk, tapi di sini tidak tersedia water spray. Semua toilet umum biasanya adalah toilet kering, sehingga hanya menyediakan tisu kering saja. Jika anda belum terbiasa dengan toilet kering, sebaiknya Anda mempersiapkan tisu basah.

Aturan Membawa Rokok Ke Singapura

Seperti yang sudah kita ketahui, pemerintah Singapura memiliki peraturan ketat mengenai rokok, terlebih mengenai harga rokoknya yang sangat mahal. Jika anda ingin membawa rokok sendiri, peraturan pemerintah Singapura memberlakukan maksimal 2 bungkus, dengan syarat bungkus rokok sudah dibuka. Jika membawa lebih, maka petugas akan mengenakan pajak impor untuk rokok yang anda bawa, dan tentu saja jumlah pajaknya tidak setara dengan harga rokoknya.

Tempat-tempat Wajib Dikunjungi Di Singapura

Sebagai salah satu destinasi wisata favorit, Singapura memiliki berbagai macam tempat-tempat serta wahana menarik yang wajib anda kunjungi. Berikut daftarnya:
1.Universal Studio
2.Resort World Sentosa
3.Marina Bay Sands & MBS Sky Park
4.Merlion Park
5.Alive Museum / Trick Eye Museum
6.Singapore Flyer
7.Singapore Zoo
8.Jurong Bird Park
9.Haw Par Villa
10.Sentosa Island
11.Raffles Hotel
12.Chinatown
13.Little India
14.Geylang Serai
15.Wilayah Sungai: Boat Quay, Clark Quay dan Esplanade
16.Bugis street
17.Museum Singapura
18.Botanic Gardens

Kegiatan Yang Menyenangkan Di Singapura

Malas bermain di wahana-wahana permainan dan ingin lebih menikmati keindahan kota Singapura? Anda bisa memilih wisata keliling kota seperti berikut:
1) Naik Cable Car
2) Naik perahu menyusuri Sungai Singapura
3) Wild Wild Wet
4) Hippo Tours
5) Duck Tours
6) Snow City
7) Naik MRT di kota Singapura
8) Trolley Tours
9) becak Tours
10) wisata jalan kaki
11) Singapore Flye

Mencari Hotel Dan Tiket Pesawat

Sebelum melakukan perjalanan, dan agar lebih nyaman, terlebih dahulu anda bisa mempersiapkan tiket dan booking hotel. Anda bisa booking dan beli tiket murah melalui situs booking online. Ingin menemukan harga terbaik? Anda bisa melakukan perbandingan harga hotel juga maskapai penerbangan.



0 komentar:

Posting Komentar